Sarana Informasi Terkini & Terpercaya

Tuntut Kades Mundur, Warga Karangbong Gruduk Kantor Bupati

Sidoarjo, beritajatim.net – Puluhan warga Rabu (24/05/2023) pagi berkumpul di depan Balai Desa Karangbong, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo. Ini gara-gara warga menganggap Kepala Desa (Kades) Karangbong, Mochammad Bambang Asmuni, tidak amanah dalam menjalankan tugasnya sehingga banyak merugikan warganya.

Teguh Hariono alias Bagong, Koordinator Lapangan (Korlap) aksi demo terhadap Kades Karangbong menjelaskan, warga yang peduli masa depan desanya bergabung dalam wadah Gerakan Masyarakat Karangbong Bersatu atau Gerbong Satu. Warga Gerbong Satu menuntut kepala desa dicopot dari jabatannya.

Itu sebabnya setelah demo di depan Balai Desa Karangbong, 50-an warga Gerbong Satu bergerak menuju Kantor Bupati Sidoarjo.

Bagong akan melaporkan apa saja tindakan kepala desa yang dianggap merugikan kepentingan warga Desa Karangbong, seperti:

1. Dengan sewenang-wenang memberhentikan pengurus dan anggota penggali makam. Kades Karangbong juga dianggap seenaknya sendiri memberhentikan Ketua RT.

2. Secara sepihak Kades Karangbong akan membuat tempat pemakaman umum di tanah kas desa. Warga menduga, Kades Karangbong berkolusi dengan sejumlah perusahaan pengembang perumahan untuk mendapatkan gratifikasi. Karena seharusnya developer harus juga menyediakan fasilitas umum berupa tempat pemakaman untuk pembeli rumah.
Bagong menyebut Perumahan Greez, De Java, Surya Breez, Surya Regency dan Karang Indah Asri yang belum membuat fasum pemakaman.

3. Tanpa mempedulikan aspirasi para pemilik toko kelontong dan peracangan Kades Karangbong memberikan izin pendirian toko modern Indomaret.

4. Kades Karangbong mengizinkan sebuah perusahaan untuk mengubah batas desa dengan desa lain untuk kepentingan perusahaan PT Berno Farma.

5. Kades Karangbong pernah bertengkar dengan penghuni rumah kos sehingga sempat viral di media sosial. Kasus itu kini berlanjut ke pihak kepolisian.

6. Kades Karangbong mengubah identitas kendaraan operasional desa dengan cara mencopot stiker agar kendaraan itu bisa digunakan untuk kepentingan pribadi dan keluarganya.

Seperti diketahui, Mochammad Bambang Asmuni menjabat Kepala Desa Karangbong sejak 27 Juli 2022.

Sekitar pukul 11.05 WIB, warga Gerbong Satu diterima Kepala Dinas Pembangunan Masyarakat Desa Pemkab Sidoarjo, Drs. Mulyawan S.IP, MM yang didampingi Asisten I Pemkab Sidoarjo, Mohammad Ainur Rahman, AP, M.Si serta Kapolsek Kota Sidoarjo, AKP I Gusti A.

Dalam pertemuan di ruang Asisten III Pemkab Sidoarjo, perwakilan warga Desa Karangbong, Teguh Hariono, Ketua BPD Karangbong, Fais dan wakilnya Irpan serta Doni, Rino dan Ipong melakukan dialog.

Doni mengungkapkan, jika ada warga yang menentang kebijakan Kades Karangbong selalu bilang: “Awas kalau butuh saya ya. Kalau perlu kita beri sanksi.”

Sementara itu Ketua BPD Karangbong, Fais, mengatakan bahwa 6 permasalahan yang disampaikan warga Gerbong Satu itu semuanya benar. “Dan sudah ada aturannya juga, jika seorang Kades tidak dapat menjalankan fungsinya dengan baik harus diambil tindakan,” katanya.

Sementara itu Asisten I Pemkab Sidoarjo, Ainur Rahman minta agar ancaman menutup balai desa itu tidak dilakukan karena balai desa adalah milik masyarakat, bukan milik pribadi kades.

“Tuntutan dan tuduhan warga Desa Karangbong itu juga harus dibuktikan dulu di lapangan. Kita punya Inspektorat, lembaga yang ditugaskan khusus untuk masalah seperti ini. Jadi, tolong warga bersabar. Kalau tuduhan warga memang terbukti, sekarang pun Kades bisa diganti,” tegas Ainur Rahman. @Red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *